Akhirnya Pakai Router 3G-Wireless TL-MR3420

Karena merasa malas memindahkan modem USB dari komputer ke komputer setiap kali menggunakannya, saya memutuskan untuk menggunakan router 3G-wireless. Pilihan saya adalah TP-Link 3G Wireless-N Router: TL-MR3420 yang memang sudah banyak direkomendasikan. Modem yang saya gunakan adalah Speed Up SU7300 EVDO Rev.A untuk kartu Smartfren, kebetulan cukup lancar digunakan di tempat saya.

Saya menghubungkannya ke komputer desktop dengan kabel LAN yang memang saya punya sejak dulu, karena kabel LAN bawaan TL-MR3420 agak pendek – tidak bisa diletakkan pada posisi yang agak jauh dari CPU. Sedangkan untuk ke notebook tentunya pakai Wifi-nya.

Sementar saya coba cukup baik, setelannya mudah dan bisa berjalan tanpa ada gangguan.

TL-MR3420 yang saya letakkan di atas subwover speaker surround. Ukurannya yang cukup kecil membuatnya tidak memakan banyak tempat.

Saya membeli peranti keras ini di toko daring Bhinneka.com, karena di sana harganya cukup murah dibandingkan sejumlah toko lokal di tempat saya – meski kemudian dengan ditambah biaya pengiriman selisihnya tidak begitu jauh.

Sudah ada banyak ulasan/tinjauan tentang produk ini, jadi saya tidak perlu menambahkan apa-apa lagi. Jika Anda tertarik tahu lebih banyak bagaimana produk ini mengubah modem 3G/EVDO Anda menjadi sebuah jaringan kabel dan nirkabel – termasuk Wifi, silakan kunjungi langsung keterangan di situs resminya.

13 tanggapan untuk “Akhirnya Pakai Router 3G-Wireless TL-MR3420”

  1. saya sedang mempertimbangkan untuk membeli router nih bli, mengingat komputer di rumah sudah banyak plus nanti kalau ada fixed internet kan jauh lebih enak. bagaimana cara settingnya bli? harus menggunakan windows dulu kah? mohon maaf kalau pertanyaan saya rada ndeso 😀 …

    Suka

    • Mas Rangga, setelannya bisa pakai Linux, windows, bahkan ponsel yang tersambung ke wifi. Ada panduan sederhananya kok, jangan khawatir.
      Menyetelnya nanti lewat IP adress router pada peramban yang kita gunakan. Tapi kalau bisa disarankan menyetel lewat koneksi LAN cable.

      Suka

    • thanks bli atas informasinya 😀 … pertanyaan tambahan nih bli, kalau router itu sebaiknya di matikan ketika tidak digunakan apa digeber saja 24jam? …

      Suka

    • Terserah sih, saya pakai 24 jam juga ndak masalah. Hanya kadang ada kondisi putus pada jaringan P2P di Ubuntu Linux jika digunakan beberapa saat. Kemudian akan tersambung dengan sendirinya. Tapi untuk penghematan energi, ada baiknya dipadamkan jika tidak digunakan :).

      Suka

    • Sudah coba diperbarui firmware-nya? Atau ditempatkan di lokasi yang sejuk dan mudah mendapatkan sinyal? Panas berlebih dari alat elektronik di dekatnya juga bisa berpengaruh.

      Biasanya kalau di router mudah DC disambung langsung sebagai modem di PC juga akan mudah DC pas jaringan tidak stabil. Kalau tidak, biasanya akan tahan lama.

      Suka

  2. Semenjak menggunakan ponsel Android saya beralih menggunakan speedy dengan modem router bawaan (TP Link TD-W8151N), dan cukup efisien untuk koneksi Internet, baik dengan desktop, netbook maupun smartphone :D.

    Suka

  3. Aku rencana beli adiknya, mr3220. Beda sedikit sih, tapi sangat berarti bagiku 😆 Btw, mas, jangkauan nya sampai berapa meter ??
    Aku sih rencana pasang dirumah dan berbagai dengan pelanggan yang baru beli pulsa saya kasih passwordnya. Masih rencana sih belum realisasi, tapi routernya tetap saya ambil.
    Satu lagi, emang sekarang menetap dimana sih ??

    Salam hangat serta jabat erat selalu dari Tabanan

    Suka

    • Saya kurang tahu jangkauannya sampai berapa jauh, kalau ini mungkin cukup untuk dalam Rumah tipe 36 dan menjangkau halamannya. Tergantung kekuatan pemancar dan halangannya.
      Saya belum menetap Pak, lagi pula router kecil seperti ini kan bisa dipindah-pindah, termasuk buat di kendaraan :).

      Suka

    • Masih di Yogya kah atau di Bali ??
      Saya membeli peranti keras ini di toko daring Bhinneka.com, karena di sana harganya cukup murah dibandingkan sejumlah toko lokal di tempat saya
      Kalau di Yogya keknya alat semacam itu banyak yang jual, karena aku juga beberapa kali beli modem (untuk teman) dari sana.

      Suka

  4. bagusnya pak… saya baru kepikiran juga untuk menggunakan wifi nih…. biar ga terlalu susah colok colok modem…

    Suka

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.