Jika Kau dan Aku

Banyak manusia mencari cahaya, karena mereka hidup dalam kegelapan, tiada kebaikan yang dapat mereka lihat tanpa cahaya.

Jika kau dan aku adalah cahaya, maka kita tidak memerlukan cahaya apapun, oleh karenanya pencarian yang melelahkan pun kan sirna.

Banyak manusia mencari kedamaian, karena mereka hidup dalam kecemasan, tiada ketenangan yang dapat mereka rasakan tanpa kedamaian.

Jika kau dan aku adalah kedamaian, maka kita tidak memerlukan kedamaian, oleh karenanya pencarian pun sirna.

Banyak manusia merindukan kasih sayang, karena mereka hidup dalam kehampaan, tiada kegembiraan yang hadir tanpanya.

Jika kau dan aku adalah kasih sayang, maka kerinduan pun akan terhapuskan, dan kebahagiaan akan tercipta dengan sendirinya.

Banyak manusia mengejar ruang dan waktu, karena mereka hidup dalam keterbatasan, tiada pemenuhan yang dapat mereka capai tanpa keduanya.

Jika kau dan aku adalah ketiadaan dan keabadian, maka kita tidak memerlukan ruang dan waktu, oleh karenanya pengejaran pun kan berakhir.

Banyak manusia memiliki keyakinan akan kebenaran, karena mereka hidup dalam ketakutan, tiada rasa aman bagi yang tidak berkeyakinan.

Jika kau dan aku adalah kebenaran, maka kita tidak memerlukan keyakinan apapun, oleh karenanya segala beban ketakutan dan keyakinan yang besertanya akan terlepaskan.

Dharma svarupa, Satyam svarupa, Prema svarupa, Shanti svarupa, apapun yang kau dan aku sebut untuk semua itu, jika kau dan aku adalah segalanya itu, masihkah kan tersisa duka, kesedihan, dan penderitaan yang telah membelenggu kita selama ini.

Jika kau dan aku telah mengingat kembali kesederhanaan ini, mengapa kita masih bergulat dengan kebimbangan dan keraguan.

Jika kau dan aku belum mampu melihat indahnya bayangan rembulan di sebuah telaga, mungkin saja airnya tidak lagi jernih dan hening.

Jika kau dan aku telah dapat mengenali segala hal yang menjadikan kesederhanaan ini rumit dan menyedihkan, mungkin kita dapat mengembalikan kesederhanaan ini.

Kita dapat duduk di alam terbuka bersama, namun kita tidak dapat mengundang semilir kesejukan angin untuk datang menghampiri kita.

Jika kau dan aku sungguh memahami, segala pertanyaan akan berakhir di sini.

 

Dilepas ulang dari Daily Lhagima

  This blog post has been Digiproved © 2010 Cahya Legawa

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.