Redesign Artistic Single Snow White Column

Jika ini kebetulan mirip dengan tulisan “Redesain Weblog Satu Kolom”, mungkin karena banyak ide-nya berasal dari sana (aih…, belakangan ini tidak kreatif sekali jadi narablog). Saya sendiri merasa agak malas dengan bergantinya tema terus-menerus, maklum menghabiskan lebar pita tempat hosting.

Namun ingin mencari tema yang sesuai bukanlah hal yang mudah sebagaimana yang saya sampaikan dalam “Bingung dengan Desain Blog” atau pun pada “Antara Mystique dan Fusion”. Bukan kenapa-napa, saya suka dengan desain yang artistik, apalagi dengan dibekali PSD yang begitu memesona (kaya orang bisa makai saja).

Kadang berandai-andai bisa membuat desain web seperti salah satu desain yang terdapat di “40 most beautiful and inspirational website designs of 2008” atau seperti yang dipampang di “55 Really Creative and Unique Blog Desain Showcase”, mungkin rasanya akan puas memandangnya. Namun apa boleh dikata, saya bukanlah seorang desainer web. Jadi mesti puas dengan tema bebas yang dioprek seadanya.

Pun karena saking tidak ahlinya mengoprek tema, kadang desain menjadi berat, mengingatkan dengan blog aslinya di blogspot. Padahal tujuan utama saya dulu pindah blog adalah untuk meringankan beban kunjungan, sebagaimana yang saya ungkapkan pada “Mengapa Pindah Blog?”. Kini saatnya kembali menyederhanakan semuanya (ha ha…, mumpung lagi insyaf).

Kali ini saya menggunakan tema “manifest” – sebuah tema sederhana. Dengan berbalut warna putih seperti padang salju dan memiliki kolom tunggal. Saya berusaha mengonservasi semua yang penting yang selama ini diletakkan dalam bilah samping menuju bagian kepala atau pun kaki web. Walau dengan skill yang pas-pasan setidaknya saya sudah melakukan yang saya bisa. Semoga ini jadi lebih ringan.

Jika ada masukkan, kami tetap terbuka menerimanya, terutama jika ada kesulitan navigasi dalam layout yang baru ini.

6 tanggapan untuk “Redesign Artistic Single Snow White Column”

    • Wah, jangan gitu Bli, padahal saya dah ada konsep untuk ganti pas St. Valentine bulan depan, he he :DBreadcrumbnya memang kecil, saya belum tahu apakah harus pakai eleman h? Mungkin nanti saya coba edit sedikit. Makasih Bli.

      Suka

    • Kalau untuk di blog ini saya rasa tidak perlu Bli Dani :)Maksudnya saya belum melihat fungsinya, kecuali ada tulisan di sini sedang jadi perdebatan hangat oleh banyak pengunjung, melihat ulang halaman yang sama berkali-kali – apakah ada reply</baru>? – kira-kira begitu.Sayangnya, kayanya di sini adem ayem semua deh, he he 😀

      Suka

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.